Sabtu, 20 Desember 2014

The Super-Late Post


Jakarta,
7-12-2014
Back Up Clinic,APL Tower

     Udah lama ga ngepost yaa... Maaf deh kebetulan aku sedang bersiap-siap menghadapi beberapa ulangan sehingga, yaah, terkadang lupa aku belum mengisi diary ini.
     Okaay, jadi kita mulai dari kunjunganku sebulan yang lalu, pada tanggal 8 November 2014. Hari itu, aku melakukan foto x-ray dengan brace dan hasilnya, setelah diteliti oleh dr.Natalie, tidak mengalami perubahan apa-apa, alias kurvaku masih tetap 38°. Rasanya sedikit kecewa, tapi dr.Natalie bilang memang tipe skoliosisku inilah yang sedikit membingungkan. Pernahkah aku bilang bahwa tipe skoliosisku ada diantara RT1 dan RT11?Jika tidak, maka itulah yang membuat dr.Natalie sedikit kesulitan menghadapi masalahku. Singkat cerita, dr.Natalie mendiskusikan masalahku dengan dr.Fong dan akhirnya aku ditetapkan memakai brace dengan tipe RT11, karena yang sebelumnya aku pakai adalah RT1. Mengenakan brace dengan tipe RT11, seperti biasa, tetap terasa kaku dan aneh. Namun, ajaibnya, setelah dr.Natalie mengukur kemiringan tulang belakangku dengan Scoliometer (skoliosis juga ada alat pengukurnya loh!), kemiringannya berkurang drastis dari skala 10 ke 5, alhamdulillah... Akhirnya, dr.Natalie menemukan tipe yang cocok denganku.
     Nah, hari ini, setelah genap 1 bulan dari kunjungan terakhirku, aku kembali ke Back Up Clinic. dr.Natalie kembali melakukan berbagai macam pemeriksaan, dan hasilnya ternyata tidak bisa dibilang menggembirakan. Tulang belakangku kembali tidak mengalami perubahan. Walau menurut dr.Natalie kurvanya pasti turun, namun rotasi yang kupunya tidak bisa dibilang membaik. Bahuku tetap tinggi sebelah. Akhirnya, dr.Natalie memberiku bantalan di kaki kanan setebal 6mm, jadi aku harus memakai bantalan itu selama aku memakai brace. Tambahan lagi, dr.Natalie mengganti tipe brace ku dengan memodifikasi tipe braceku. Yah, aku memang jauh lebih nyaman dengan tipe brace ku yang baru.
     Setelah itu, aku harus menjalani fisioterapi bulan depan, dikunjunganku berikutnya. Dan, berhubung besok aku ulangan, maka aku tidak bisa terlalu.lama bercerita disini. Tunggu postinganku berikutnya, ya!:)

-puterica

Tidak ada komentar:

Posting Komentar